Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer
iklan space 728x90px

Cara Memilih Fintech Pinjaman Online Cepat Cair yang Aman


Keberadaan pinjaman online cepat cair adalah fenomena penting di industri keuangan di Tanah Air sejak 2016. Digerakkan oleh perusahaan Financial Technology (Fintech), pinjaman online memberikan kredit kepada mereka yang selama ini sukar memperoleh kredit dari bank atau lembaga keuangan konvensional.

Perkembangan pinjaman online memang amat luar biasa dalam beberapa tahun belakangan ini. Fintech pinjaman meningkat beberapa kali lipat cuma dalam kurun waktu singkat. Di tengah optimisme itu, timbul banyak keluhan tentang perilaku pinjaman online yang dianggap merugikan, mulai dari bunga cicilan yang tinggi hingga cara penagihan yang terkesan tak manusiawi. 

Apa yang mesti anda lakukan? Bagaimanakah cara memilih fintech pinjaman online cepat cair yang aman terpercaya?

1. Pinjam di Perusahaan P2P yang Terdaftar di OJK

Pinjamlah cuma di perusahaan pinjaman online OJK. Dengan mengajukan kredit di tempat pinjaman resmi, calon peminjam akan terjaga dari dampak buruk pinjaman ilegal.

Pinjaman resmi yang telah terdaftar di OJK tentunya akan mengikuti semua regulasi dan peraturan yang tujuannya melindungi konsumen.

Calon peminjam bisa mengecek daftar pinjol yang terdaftar resmi di OJK dengan mengunjungi situs OJK atau di website AFPI yang menaungi seluruh perusahaan P2P terdaftar di OJK

2. Punya Layanan Konsumen

Sewaktu mengajukan pinjaman, alangkah baiknya pilih perusahaan yang memiliki layanan konsumen jelas dan gampang sekali dihubungi seperti nomor telepon, nomor WA dan alamat kantor.

Bila kelak ada masalah, debitur dapat dengan mudahnya menghubungi dan memperoleh tanggapan cepat.

Layanan konsumen yang gampang saat dihubungi dan jelas nomor kontak serta alamatnya jadi petunjuk kalau lembaga tersebut legal. Sedangkan pinjol ilegal umumnya tidak memiliki layanan konsumen karena identitasnya ingin tak diketahui dan sebisa-bisanya ditutupi.

3. Website dan Aplikasi Secured

Pastikan kalau pinjaman dilakukan ke situs/website yang aman dan terlindungi dengan secured. Peminjam dapat melihat keamanan website dari adanya logo gembok atau tergembok di sebelah kiri atas yang dapat dibilang keamanan dari website itu terjamin. Ini pun dapat jadi indikasi kalau aplikasi pinjaman uang online itu pun aman dan terpercaya.

OJK telah mewajibkan Fintech P2P pinjaman online resmi melakukan berbagai langkah keamanan di website dan database guna melindungi data data konsumen, termasuk mendapat sertifikasi ISO teknologi informasi dan lolos audit buat meyakinkan kalau keamanan data konsumen jadi prioritas penting perusahaan.

4. Pinjam Sesuai dengan Kemampuan

Ketika mengajukan pinjaman ambillah sesuai dengan kemampuan sebab bagaimana pun pada waktunya pinjaman itu mesti dikembalikan dan mesti dilunasi.

Pinjam menurut kemampuan akan menjadikan peminjam dapat membayar tepat pada waktunya dan tidak mesti membayar denda karena terlambat bayar.

Selain itu, meminjam sesuai dengan kemampuan menjadikan Anda tidak akan gali lubang tutup lubang dengan ambil pinjaman lagi buat menutupi pinjaman lama.

5. Pahami Kontrak Pinjaman

Pahamilah kontrak pinjaman saat akan mengambil pinjaman lantaran kontrak merupakan dasar hukum dalam pinjam meminjam. Di situ seluruh hak dan kewajiban pihak terkait diatur dalam suatu kontrak.

Kontrak pinjaman umumnya variatif, mulai dari yang sederhana, yakni pinjaman dana tunai jangka pendek hingga yang relatif rumit karena adanya agunan atau jaminan atas pengajuan pinjaman tesebut.

Apabila saat ini Anda ingin pinjam melalui pinjam online, Anda bisa pilih maucash. Maucash merupakan layanan pinjam uang dana cepat online tanpa adanya jaminan dan syarat dari PT. Astra Welab Digital Arta. 

Dengan latar belakang itu dan telah terdaftar di OJK sejak Oktober 2018, Maucash adalah tempat pinjam uang online yang aman dan mudah. Maucash menawarkan layanan proses pinjaman uang dana tunai online tanpa jaminan yang serba mudah, dapat diajukan kapan saja serta dimana saja. Syarat dokumennya  cukup dengan cek e-KTP dan sebuah dokumen tambahan.

Maucash memberikan layanan pinjaman online cepat cair lantaran ditransfer langsung ke rekening bank secara real time  sehingga kredit dapat langsung cair. Jika peminjam tidak memiliki rekening Bank dapat mencairkannya melalui kantor rekanan Maucash. 

Yuk nikmati promo cashback saldo GoPay sebesar Rp 100.000 periode 14 – 30 November 2020 dengan cara cairkan pinjaman Rp 1.000.000 di website Maucash memakai kode promo BLOG100. Segera ajukan pinjaman dan klik https://bit.ly/maucash_blog100



Maman Malmsteen
Maman Malmsteen Aktif menulis sejak tahun 1986 di media massa. Menjadi announcer di Radio Fantasy 93,1 FM sejak tahun 1999. Menjadi Blogger sejak tahun 2010. Sekarang aktif sebagai Content Writer untuk beberapa Blog/Website.

Posting Komentar untuk "Cara Memilih Fintech Pinjaman Online Cepat Cair yang Aman"

Follow Berita/Artikel Serambi Bisnis di Google News