Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer
iklan space 728x90px

Tips Atasi Ukuran Story Instagram Agar Tidak Terpotong dan Berukuran Ideal


Fitur Story tentunya sudah tidak asing lagi bagi anda pengguna sosial media Instagram. Mengunggah Story kerap dilakukan orang-orang untuk mengabadikan berbagai hal kecil sampai yang bersifat promosi. Akan tetapi tahukah anda berapa ukuran story instagram yang ideal agar tidak terpotong sehingga sedap dipandang?

Saat ini mengunggah story merupakan hal penting meskipun bersifat cuma sementara, yakni selama 24 jam. Namun melalui fitur ini aktivitas seseorang dapat lebih terpantau. Bahkan tidak sedikit orang yang setiap waktu mengunggah story, tapi jarang untuk mengisi feed-nya.

Ukuran Story Instagram yang Ideal

Sama seperti aplikasi yang lain, Instagram pun mempunyai ketentuan ukuran pada Insta Story atau Story Instagram. Instagram merekomendasikan para penggunannya untuk menggunakan ukuran yang sudah ditetapkannya. Instagram sudah menetapkan seberapa besar konten dapat dimuat pada sebuah Insta Story. 

Adapun ukuran yang telah ditetapkan oleh Instagram ialah 1.080 px x 1.920 px dengan bentuk potrait pada aspek rasio 9:16. Ini artinya jika anda ingin mengunggah konten yang bisa muat dan fit di Story IG, maka anda harus membuat konten tersebut (biasanya foto atau gambar) memiliki ukuran lebar 1.080 piksel dan tingginya 1.920 piksel.

Bila kualitas kamera di ponsel anda bagus, maka tampilan dengan ukuran inilah yang sangat cocok. Tetapi, bila kualitas kamera ponselnya di bawah itu sebagai alternatifnya anda bisa menggunakan 720 x 1280 piksel  atau 450 x 800 piksel. 30MB adalah ukuran gambar maksimal yang dapat diupload di Story IG dengan format gambarnya JPEG atau PNG.

Di Story IG tidak cuma foto atau gambar yang dapat diunggah, tetapi video pun dapat diunggah. Baik video hasil editan dari aplikasi lain maupun video yang direkam langsung lewat fitur ini. Idealnya ukuran video Story IG adalah sebesar 1080 x 1920 piksel dan aspek rasionya 9:16. Sementara itu resolusi video yang dihasilkannya harus minimal berukuran 720 piksel atau maksimal berukuran 4GB dengan format MOV atau MP4.

Template untuk Story Instagram

Tampilan gambar pada Story IG memang sangat penting anda perhatikan, apalagi bila anda memiliki kebutuhan promosi. Membuat konten dengan ukuran gambar yang kualitasnya sesuai dengan ketentuan Story IG pasti tidak mudah dan terlalu repot jika mesti membuat ukuran ideal melalui ponsel.

Akan tetapi jangan khawatir karena saat ini banyak template story instagram yang tersedia melalui berbagai aplikasi yang dirancang khusus sebagai solusinya. Seperti dikutip dari laman https://www.imls.net/ukuran-story-instagram/, berikut ini beberapa aplikasi penyedia template untuk Instagram Story, diantaranya:

Story Maker

Aplikasi template Insta Story yang pantas dipakai ialah Story Maker. Menurut apa yang sudah di-brandingkan pada namanya, aplikasi ini mempunyai fungsi untuk membuat story Instagram menjadi lebih keren dari biasanya.

Over

Bila Anda menghendaki aplikasi template khusus untuk memperkenalkan produk atau jasa Anda, maka aplikasi Over merupakan jawabannya karena aplikasi ini memiliki template yang keren dan ciamik. Desain yang ada pada aplikasi ini meliputi edit warna dengan lebih dari 8000 template yang tersaji dan eye popping.

Canva

Canva merupakan media desain yang tergolong versatile. Canva menyuguhkan beragam keperluan desain seperti infografik, kartu, posters, logo, resume, Instagram Post, dan template brosur. Aplikasi keren ini tersaji secara online melalui website resminya atau aplikasi mobile-nya dapat didownload di PlayStore.

Story-Chic

Aplikasi ini sebelumnya diberi nama Insta Story, tetapi kini berubah nama jadi Story-Chic. Aplikasi ini menyiapkan lebih dari 500 template untuk digunakan pengguna Instagram. Tersedia  filter dan font juga bingkai foto serta life vlog.

Unfold

Unfold adalah aplikasi penyedia template yang keren sekali. Sayangnya aplikasi ini cuma tersedia pada App Store dan untuk dipasang di perangkat i-device. Template yang disediakan di aplikasi ini antara lain film retro dan polaroid klasik.

Insta Story atau Story IG adalah fitur dari Instagram yang banyak sekali disukai para pengguna Instagram. Dengan Story IG anda dapat membagikan beragam jenis postingan, baik foto/gambar maupun video. Anda harus menggunakan ukuran 1080 x 1920 piksel dan aspek rasionya 9:16 supaya kualitas dari story yang diunggah enak dan nyaman dipandang. Gunakanlah template yang telah disediakan aplikasi pihak ketiga bila anda kurang mahir dalam hal image/foto editing.


Maman Malmsteen
Maman Malmsteen Aktif menulis sejak tahun 1986 di media massa. Menjadi announcer di Radio Fantasy 93,1 FM sejak tahun 1999. Menjadi Blogger sejak tahun 2010. Sekarang aktif sebagai Content Writer untuk beberapa Blog/Website.

Posting Komentar untuk "Tips Atasi Ukuran Story Instagram Agar Tidak Terpotong dan Berukuran Ideal"

Follow Berita/Artikel Serambi Bisnis di Google News